x

Sinode GPT, BPW V (BPD I,II,III) Mengadakan Ibadah San Perayaan Natal Berpusat Di Banyuwangi.

2 minutes reading
Wednesday, 15 Feb 2023 00:44 1 108 detektif_jatim

BANYUWANGI, DETEKTIF Jatim – Ditengah menghadapi perkara – perkara gugatan yang dilakukan oleh oknum mantan pendeta. Badan Pengurus Wilayah V Jatim Gereja Pantekosta Tabernakel (GPT) mengadakan ibadah dan perayaan Natal yang di pusatkan di Gereja Pantekosta Tabernakel (GPT) Kristus Pembela di desa Ringintelu, Kecamatan Bangorejo, Banyuwangi.

Kegiatan perayaan natal yang dipusatkan di GPT Kristus Pembela akan dihadiri ratusan jemaat, dimungkinkan bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestandani akan menghadiri acara tersebut.

Biro hukum GPT, Anang Sugeng Sulistyanto, M.Th mengatakan agenda perayaan natal sudah diagendakan sejak lama. Kegiatan ini tidak berpengaruh oleh ulah oknum mantan pendeta yang sudah diberhentikan.

“Gugatan oknum Pendeta yang sudah diberhentikan itu tidak berpengaruh sama sekali dengan perayaan Natal ini,” kata biro hukum Sinode GPT yang juga pendeta, Anang Sugeng kepada blok-a.com, Senin (30/1/2023) siang.

Menurut Pendeta Anang, kegiatan perayaan natal ini dihadiri ketua umum Pendeta GPT, Otniel Firmanyo Osiyo, M.Th.

“Selain menghadiri kegiatan natal, bapak Pdt. Otniel Firmanyo Osiyo juga sebagai pembicara dalam kegiatan tersebut,” jelas Pendeta asli Lare Osing ini. “Acara natal digelar hari ini pukul 16.00 sore,” imbuhnya.

Baca Juga : Trio Macan Ucapkan Anniversary Ke-5 Destinasi Wisata Jopuro

Anang Sugeng menjelaskan perayaan natal ini mengambil tema diambil dari Matius 2:2, yaitu ‘Rahasia Natal yang membangkitkan kasih dalam pelayanan’

Rencananya, kegiatan perayaan natal tersebut akan dihadiri jemaat dari Badan Pengurus Wilayah (BPW) V, dan Badan Pengurus Daerah (BPD) I, II, dan III.

“Tema natal tersebut mengandung maksud biarlah BPW dan BPD se-Jatim lebih bergairah dalam kesungguhan untuk melayani Pekerjaan Tuhan, kegiatan ini akan dihadiri 250 jemaat,” sambung Anang Sugeng.

Pendeta Anang menambahkan, disela-sela kegiatan itu pihaknya mengadakan wisata ke Pulau Merah semua peserta tumplek blek di pantai pulau merah. “Sekalian mempromosikan pulau merah, dan diantar jemput dari penginapan dengan bis PT BSI,” pungkasnya.

1 Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

LAINNYA
x