x

SMK Darun Najah Kapedi Tampil Aktif dalam Pekan Kreatif Siswa 2025 di Sumenep

2 minutes reading
Wednesday, 21 May 2025 09:02 118 detektif_jatim

Sumenep, detektifjatim.com – SMK Darun Najah Kapedi turut ambil bagian dalam ajang Pekan Kreatif Siswa 2025 yang diselenggarakan MKKS SMK Swasta Kabupaten Sumenep. Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari, mulai 20 hingga 22 Mei 2025, bertempat di Gedung Tuan Gubhe, Universitas Bahauddin Mudhary (UNIBA) Sumenep.

Event tahunan ini bertujuan untuk menggali dan mengembangkan potensi serta keterampilan siswa SMK se-Kabupaten Sumenep. Berbagai kegiatan digelar dalam acara ini, mulai dari pameran produk kreatif siswa hingga beragam lomba, seperti lomba baca puisi tingkat SMP/MTs, lomba pildacil dan mewarnai untuk tingkat TK, serta lomba-lomba menarik lainnya.

SMK Darun Najah Kapedi menampilkan berbagai produk karya siswa dalam pameran tersebut. Selain itu, siswi mereka, Honaina, berpartisipasi dalam lomba Post Harvest Technology dan berhasil menunjukkan performa terbaiknya meski bersaing ketat dengan peserta dari sekolah lain.

“Ini pengalaman berharga untuk mengasah keterampilan sekaligus belajar dari karya teman-teman SMK lainnya,” ujar Honaina perwakilan siswa dalam keterangan tertulisnya, Rabu (21/05/2025)

Setelah sambutan pembukaan, Kacabdin beserta jajaran dan para pengawas pendidikan mengunjungi stand SMK Darun Najah Kapedi dan memberikan dukungan langsung dengan membeli produk siswa. Kegiatan ini juga menarik minat pengunjung dari kalangan mahasiswa UNIBA dan masyarakat umum.

Pekan Kreatif Siswa 2025 ditutup dengan penyerahan penghargaan kepada para pemenang lomba serta pemberian apresiasi kepada seluruh peserta. Kepala SMK Darun Najah Kapedi, Imam Wahyudi, menyampaikan rasa bangganya atas antusiasme siswa.

“Kami akan terus mendorong siswa untuk terus berinovasi dan berkarya, agar siap menghadapi dunia kerja maupun melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi” tegasnya (*/ady)

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

LAINNYA
x