x

Mengasah Keterampilan Menulis, Mahasiswa Baru Angkatan 23 Ikuti Sokma PMII Rayon Mandilaras

1 minutes reading
Sunday, 27 Aug 2023 13:30 0 104 detektif_jatim

Pamekasan, Detektifjatim.com. PMII Rayon Mandilaras Periode 2023-2024 mengadakan kegiatan Sokma (Sekolah Kepenulisan Makalah) di Sekretariat PK PMII IAIN Madura (27/08/23).

Acara ini dihadiri oleh 100 peserta mahasiswa baru angkatan 23, yang antusias mengikuti kegiatan ini.

Ketua Rayon, Badruttaman dalam sambutannya, mengatakan bahwa Sokma ini merupakan solusi bagi mahasiswa baru yang seringkali tidak diajari secara khusus tentang teknik menulis makalah di dalam kelas. Ia juga mengapresiasi semangat belajar dan upaya keras mahasiswa baru angkatan 23 dalam mencari ilmu dan pengalaman.

“Sokma ini menjadi kegiatan yang sangat mengedukasi bagi mahasiswa baru. Kebahagiaan atas keberhasilan bukan hanya milik individu yang memiliki kecerdasan tinggi, tapi lebih kepada mereka yang terus berjuang dan berusaha,” ujarnya.

Dalam Sokma ini, materi-materi penting tentang penulisan makalah disampaikan oleh Mafluhah S.akun (Sekretaris Kopri Kom) dan Dian Rahmawati (Demisioner Ketua Kopri 2022-2023).

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik kepada mahasiswa baru mengenai cara efektif menulis makalah serta mengasah keterampilan menulis mereka. (vick)

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

LAINNYA
x