PAMEKASAN, detektifjatim.com – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan KH. Kholilurrahman – Sukriyanto (Kharisma) resmi mendaftar ke kantor KPU Pamekasan, Rabu (28/8/2024). Perwakilan utara dan selatan mengincar kemenangan 80 persen dari total suara sah.
Pantauan wartawan media ini, saat mendaftar ke KPU Pamekasan pasangan Kharisma didampingi ratusan pengurus dan simpatisan empat partai pengusung, yaitu dari Demokrat, NasDem, Gelora dan PAN.
“Yakin seribu persen kita menang, target Kemenangan 80 Persen,” katanya usai mendaftar.
Mantan Bupati Pamekasan periode 2008-2013 itu menyampaikan, ia memilih wakil Sukriyanto dengan sejumlah pertimbangan yang telah diperhitungkan.
“Dengan memilih Sukriyanto beberapa hal sudah kita pertimbangkan, bukan hanya karena domisili utara selatan, tetapi juga karena ke akuran,” paparnya.
Kiai Kholil mengatakan, bahwa visi misinya jika kembali terpilih akan meningkatkan empat bidang, yaitu bidang pendidikan, ekonomi, kesehatan dan infrastruktur .
“Contoh dalam peningkatan pendidikan yaitu mendekatkan tenaga pendidik (guru) antara tempat kerja dengan domisili,” jelasnya. (*/azm/ady).
No Comments