x

Pekerja TPS3R Sekar Wangi Kolpajung Dapat Upah dari Organik Sampah, Sumringah karena Bernilai Rupiah

1 minutes reading
Wednesday, 21 Aug 2024 10:13 0 79 detektif_jatim

PAMEKASAN, detektifjatim.com – Tujuh pekerja di Tempat Pengelolahan Sampah Reuse, Reduce, dan Recycle (TPS3R) Sekar Wangi Kelurahan Kolpajung, Kecamatan Pamekasan sumringah, Rabu (21/08/24). Sebab, sampah yang diangkut menjadi rupiah.

Pekerja mengangkut sampah dua ton dalam setiap hari. Sampah-sampah tersebut diambil setiap hari dari rumah-rumah warga. Waktunya dari pagi hingga siang.

Meski mengangkut sampah hingga berton-ton, pekerja tetap semangat. Sebab, mereka mendapat upah dari sampah-sampah yang sudah dipilah untuk dijadikan sampah organik bernilai ekonomis.

Ketua TPS3R Sekar Wangi Moh. Kuswadi mengatakan, dua ton sampah sebelum diangkut terlebih dahulu dipilah menjadi sampah organik dan anorganik. Sehingga sampah anorganik seperti botol minuman itu bisa dijual.

“Dan hasilnya sebagian untuk membayar upah pekerja. Serta sisanya masuk kas,” kata Kus dengan wajah bahagia, Rabu (21/08/24).

Kus menambahkan, ada 7 pekerja di TPS3R Kolpajung. Satu supir truk untuk membawa sampah ke tempat pembuangan akhir (TPA). Dua orang memilah sampah organik dan anorganik

“Empat orang lainnya sebagai pengangkut sampah di setiap rumah warga. Sampah yang masuk ke TPS3R ini murni dari warga sini. Hanya sebagian warga pinggiran Kelurahan Lawangan Daya kami angkut,” ujarnya. (*/luq/ady)

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

LAINNYA
x