x

Apel Awal Masuk Kerja, Bupati Pamekasan Minta ASN Tidak Ngegame Saat Jam Kerja

1 minutes reading
Tuesday, 8 Apr 2025 08:22 0 17 detektif_jatim

Pamekasan, detektifjatim.com – Bupati Pamekasan KH. Kholilurrahman peringatkan ASN agar tidak ngegame saat jam kerja, di Lapangan Nagara Bhakti Pendopo Ronggosukowati Pamekasan, Selasa (8/4/2025).

Peringatan itu dilontarkan Bupati baru Pamekasan saat apel rutin awal bulan sekaligus Halal Bihalal bersama Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Pamekasan.

ASN, kata KH Kholil, harus mentaati jam kerja dan tidak membuang waktu untuk melakukan hal-hal yang tidak bermanfaat seperti halnya bermain game.

“Saya berharap jangan terlalu banyak membuang waktu salah satu contohnya kebiasaan main game ditengah bertugas umpama ada,” katanya


Kendati demikian, kata Kiai Kholil, pihaknya bukan tidak memperbolehkan ASN bermain game. Namun, pada jam tertentu, semisal sedang istirahat.

“Bukan tidak boleh, sedang istirahat hanya sekedar iseng bukan selalu di depan komputer menghabiskan waktu untuk main-main,” tambahnya.

Kiai Kholil menambahkan, agar jajarannya turut memantau dan mengontrol ASN di wilayah Pemkab Pamekasan, terutama pada Sekretaris Daerah (Sekda) Pamekasan.

“Jam masuk kantor harus tetap di taati mulai dari saya pribadi. Jadi saya berjanji di depan saudara sekalian saya akan memberikan contoh yang baik jam 7 saya akan berusaha ada di kantor,” tukasnya. (azm/ady).

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

LAINNYA
x