x

Motor Kuli Bangunan Raib Digondol Maling di Jalur Utama dan Padat Aktivitas

2 minutes reading
Wednesday, 21 Jan 2026 08:00 234 detektif_jatim

LUMAJANG, detektifjatim.com Wilayah Dusun Besuk Selatan RT 03 RW 04, Desa Tumpeng, Kecamatan Candipuro menjadi saksi mulai diterobos kawanan pencurian kendaraan bermotor. Sepeda motor Honda milik Lanen (64) raib saat ditinggal bekerja merenovasi rumah warga, Kamis (15/01/2026) lalu.

Honda Supra X 125 hitam bernomor polisi N 4843 ZU, hilang saat diparkir di gudang tembakau milik Ismail Hidayat yang terletak di area terbuka jalur utama. Meskipun saat itu terdapat lima sepeda motor pekerja lain yang terparkir berjajar di lokasi yang sama pelaku tetap berhasil membawa kabur motor tersebut tanpa terdeteksi.

Padahal, kendaraan korban sudah dalam kondisi dikunci ganda. Jarak antara posisi Lanen bekerja dengan lokasi parkir kendaraan di gudang tersebut hanya berkisar 10 meter. Namun, aksi tersebut tidak terpantau karena para pekerja sedang fokus melakukan aktivitas renovasi rumah.

Ismail Hidayat, pemilik rumah sekaligus pemilik gudang, menjelaskan hilangnya motor tersebut baru diketahui saat mendekati waktu istirahat.

“Sadar-sadar motor itu sudah tidak ada pas mau istirahat Dhuhur. Saya sendiri sebenarnya sudah merasa was-was dengan situasi lingkungan sini sebelumnya. Ternyata benar, motor yang diparkir di depan gudang tetap hilang,” terang Ismail.

Mislialik, anak korban, saat dikonfirmasi di kediamannya di Dusun Dukuh Brubi, Desa Jokarto, membenarkan sepeda motor itu merupakan satu-satunya sarana transportasi yang digunakan ayahnya untuk bekerja sehari-hari sebagai kuli bangunan.

“Itu motor satu-satunya yang dipakai bapak kerja setiap hari. Padahal menurut bapak sudah dikunci ganda dan jaraknya dekat sekali dengan lokasi bekerja,” ungkapnya.

Hingga saat ini, informasi mengenai hilangnya sepeda motor tersebut telah tersebar di tengah masyarakat. Peristiwa ini menjadi perhatian warga sekitar terkait keamanan kendaraan, mengingat pelaku beraksi di lokasi yang ramai aktivitas dan berada di tepi jalan raya yang padat. (mir/ady)

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

LAINNYA
x